10 Film Horor Thailand Paling Menyeramkan Sepanjang Masa
Menonton film merupakan salah satu aktivitas yang banyak di
lakukan oleh orang untuk menghabiskan waktu luang nya saat ini, atau kadang hanya
untuk sekedar mencari hiburan dalam menemani aktivitas keseharian.
nah itulah 10 film horor thailand paling menyeramkan sepanjang masa versi wowmant, sebenarnya masih banyak film horor thailand yang tak kalah seram dari beberapa film di atas. namun kami hanya merangkum 10 saja, terimakasih telah membaca. semoga bermanfaat
Saat ini sendiri berbagai jenis film dapat di akses dan
didapatkan dengan mudah lantaran adanya media internet dan kita hanya tinggal
memilih genre mana yang akan kita nonton nantinya.
Salah satu genre film yang cukup diminati oleh masyarakat
terutama sekali di Indonesia yaitu adalah film dengan genre horor. Genre
horor pastinya memberikan sensari tersendiri bagi penonton dengan unsur horor
dan menegangkan yang diangkat dalam kisah film.
Kali ini sendiri, wowmant akan memberikan kalian ulasan
tentang beberapa film horor yang berasal dari negara Thailand yang mungkin
bisa menjadi bahan tontonan menarik bagi kalian lantaran kisah menyeramkan yang
di angkat dalam film tersebut.
Langsung saja tanpa banyak basa-basi lagi, berikut beberapa
rekomendasi film horor Thailand paling menyeramkan sepanjang masa. Dan awas
saja sebaiknya jangan kalian tonton sendirian di rumah.
1. The Promise (2017)
Film the promise merupakan film horor Thailand yang hits
pada tahun 2017 silam. Dimana saat itu di Indonesia sendiri sedang hits tentang
film pengabdi setan.
Film the promise menceritakan tentang krisis moneter yang
pernah terjadi di Thailand sekitar tahun 1997 silam. Dimana dampaknya dirasakan
oleh hampir seluruh penduduk Thailand.
Dalam film ini dikisahkan hidup dua orang gadis yang berasal
dari keluarga kaya bernama boum dan ib. Namun lantaran krisis moneter yang
terjadi di Thailand keluarga kedua gadis tersebut bangkrut.
lantaran berbagai tekanan serta harapan dari orang tuanya, kedua gadis tersebut kemudian memutuskan untuk bunuh diri Bersama tepat di ulang tahunnya yang ke 15.
lantaran berbagai tekanan serta harapan dari orang tuanya, kedua gadis tersebut kemudian memutuskan untuk bunuh diri Bersama tepat di ulang tahunnya yang ke 15.
Namun sayang, janji mereka untuk melakukan bunuh diri
Bersama dikhianati oleh boum yang kemudian tak ingin bunuh diri. Ib yang mati
lantaran janji Bersama yang mereka lakukan akhirnya gentayangan dan menagih
janji tersebut pada anaknya boum di ulang tahunnya yang ke-15.
Akhirnya boum Bersama anaknya bernama bell harus berpacu
dengan waktu untuk menghentikan penagihan janji oleh arwah boum tersebut.
Dimana mereka berdua harus menghentikan dan mencari cara untuk melepaskan janji
tersebut sebelum ulang tahun bell, anaknya boum.
2. Pee Mak (2013)
Film selanjutnya yang juga tak kalah seram dan menegangkan
yaitu pee mak. Film ini menceritakan tentang sepasang suami istri yang harus
berpisah lantaran sang suami harus ikut berperang.
Pasangan suami istri tersebut adalah mak dan nak. Lantaran
ikut berperang, mak haru pergi dan meninggalkan nak yang saat itu sedang hamil
dirumah. Dan saat itu terjadi hal tak terduga.
Nak yang saat itu sedang dalam keadaan hamil dan menunggu
kepulangan mak menghembuskan nafas terakhirnya dan mati. Namun, saat mak pulang
dari perang Bersama 4 temannya. Ia mendapati anak serta istrinya ada disana.
Ternyata nak belum mampu menerima kenyataan bahwa ia telah
meninggal dan akhirnya bergentayangan dan mak sang suaminya tak menyadari hal
itu.
3. Ladda Land (2011)
Film ladda land merupakan film yang menceritakan tentang
pindahnya sebuah keluarga ke Thailand utara lantaran pekerjaan sang suami yang
bernama thee. Ia memutuskan untuk menyewa perumahan di daerah bernama “ladda
land”.
Awalnya sejak kepindahannya tersebut, hari-harinya terlihat
biasa saja dan tak mendapati sesuatu hal yang aneh hingga pada suatu hari. Saat
ia sedang berlari pagi, ia melewati sebuah rumah dan melihat seorang perempuan,
lantaran ia membutuhkan pembantu dirumah ia kemudian memanggil wanita itu,
namun wanita tersebut tiba-tiba menghilang.
Malam harinya saat ia pulang kerumah, ia mendengar kabar
bahwa wanita yang ia lihat pagi tadi ternyata sudah meninggal selama berhari-hari
dan peritiwa meninggalnya wanita tersebut sangatlah tragis dimana ia meninggal
dalam sebuah kulkas dan menjadi korban pembunuhan. Semenjak saat itu mulai
banyak kejadian aneh yang terjadi di rumah keluarga tersebut.
4. 4Bia (2008)
4bia merupakan film selanjutnya yang juga ngak kalah horor
dari film sebelumnya. Film ini sendiri memiliki cerita yang berbeda yang dimuat
dalam satu film. Alhasil kalian akan bisa menonton beberapa hal seram sekaligus
dalam satu film saja.
Film ini berisi 4 cerita dimana yang pertama menceritakan
tentang seorang wanita bernama pin yang mengalami kecelakaan dan harus tinggal
sendirian di apartement nya. Lantaran kecelakaan tersebut, ia mengalami sedikit gips yang
membuatnya susah berjalan. Hari-harinya yang dia lakukan hanyalah bermain
internet saja hingga pada suatu ketika.
Ia menerima sebuah pesan singkat dari seorang pria yang tak
dikenal nomor nya. Namun sejak mulai sms-an dengan pria tersebut, hari-hari pin
tidak sehambar dulu lagi. Konflik nya sendiri bermula ketika pin dengan pria tersebut
ingin saling bertukar foto. Pin mengirim fotonya terlebih dahulu, namun ketika
pin meminta foto pria tersebut, ia malah mengirimkan ulang foto pin balik yang dikirim pin.
baca juga : 10 Film Horor Jepang Paling Menyeramkan Sepanjang Masa
baca juga : 10 Film Horor Jepang Paling Menyeramkan Sepanjang Masa
Merasa dipermainkan, namun pria itu kemudian berkata “lihat
baik-baik, aku tidak mempermainkanmu”, dan akhirnya setelah pin melihat foto
itu baik-baik. Terlihatlah banyangan seorang pria yang berada di tepat samping
pin.
5. Coming Soon (2008)
Film selanjutnya yaitu coming soon, film ini menceritakan
tentang chain dan kakaknya yang merupakan seorang pecandu narkoba. Dimana suatu
ketika mereka kehabisan uang dan berencana untuk membajak sebuah film untuk
mendapatkan uang.
Suatu malam, chain Bersama sang kakak kemudian memutar
sebuah film berjudul arwah gentayangan dan merekamnya. Namun pada saat
perekaman, chain tak sengaja tertidur. Namun saat chain bangun, ia melihat kakaknya sedang
ketakutan tanpa diketahui sebab nya. chain kemudian memutuskan untuk menonton film
tersebut hingga selesai.
Dan sejak saat itu, kakak serta chain kemudian di ganggu
oleh seorang nenek yang dilihatnya dalam film tersebut. Dan lantaran tak tahan
teror sang hantu nenek, akhirnya mereka memutuskan untuk mencari kebenaran tentang
film serta sosok sang nenek tersebut.
6. Phobia 2 (2009)
Film ini menceritakan karma yang harus diterima seorang
bocah laki-laki bandel yang berusia 14 tahun bernama Pey yang merupakan bocah
yang sangat nakal. Lantaran kenakalan nya yang semakin menggila, ibu Pey
terpaksa memasukkan Pey ke biara pendidikan Biksu untuk dididik menjadi seorang
Biksu agama Budha.
Suatu ketika, Pey bersama gurunya dan calon Biksu-Biksu lain
datang ke sebuah desa yang terkenal sangat angker. Ada banyak sekali hantu yang
berkeliaran di desa itu sehingga penduduk desa itu tiap hari menyiapkan sesaji
agar tidak diganggu.
Tetapi dasar Pey adalah anak nakal, Pey malah berusaha
memakan sesaji itu. Perbuatan buruk Pey itu memang berhasil dicegah teman Pey
yang juga calon Biksu tetapi cukup membuat marah para hantu. Akibatnya Pey
kemudian mulai di ganggu oleh hantu-hantu tersebut.
7. Alone (2007)
Film Thailand ini mengisahkan tentang anak kembar siam
bernama Pim dan Ploy yang berjanji untuk bersama-sama sampai mati. Pim
merupakan sosok wanita yang penyayang, manis dan ceria sehingga banyak di
senangi orang lain, berbeda dengan saudara kembar siamnya Ploy, Ploy memiliki
sifat yang cenderung mudah emosional.
Singkat cerita, Pim dan Ploy yang telah melakukan operasi
pemisahan tubuh. Pim yg berada di korea menerima kabar bahwa ibunya yang berada
di Thailand terkena penyakit stroke. Hal tersebut menyebabkan Pim beserta calon
suaminya terpaksa harus kembali ke Thailand.
baca juga : 10+ Film Horor Korea Paling Seram Yang Wajib Ditonton
baca juga : 10+ Film Horor Korea Paling Seram Yang Wajib Ditonton
Tak jelas apa yang menyebabkan ibunya terkena stroke, namun
berbagai macam hal aneh kembali menghantui
Pim. Pim yang sejak semula memang tak ingin kembali ke rumah lamanya,
akhirnya terpaksa kembali ke rumah tersebut dan menerima berbagai macam bentuk
kisah mistis. Selain itu, misteri di balik kisah mistis tersebut berhubungan
dengan operasi pemisahan dengan saudari kembarnya.
8. Inhuman Kiss (2019)
Film inhuman kiss merupakan film yang menceritakan tentang
teror hantu krasue, atau jika di Indonesia dikenal dengan sebutan kuyang di
sebuah desa. Ceritanya tentang Jerd, Sai, dan Noi yang merupakan sahabat
yang sedari kecil sudah kemana-mana bersama. Tapi yang namanya pertemanan lawan
jenis pastinya ada benih-benih cinta. Jerd dan Noi sama-sama menyukai Sai.
Suatu malam, kerbau milik warga desa ada yang mati dengan
usus terburai. Para pemburu hantu krasue yang bermalam di sekitar desa pun
langsung menyimpulkan bahwa itu adalah ulah dari krasue.
Pimpinan pemburu bernama Tad menunjukkan tengkorak
krasue-krasue yang telah dibunuh. Warga desa merasa ngeri dan memperbolehkan
perburuan dilakukan setiap malam. Jerd dengan sukarela ikut menjadi salah satu
anggota pemburu.
9. Senior (2015)
Sepasang teman detektif dari dua tim dimensi berbeda untuk
memecahkan pembunuhan yang terjadi setengah abad yang lalu. Salah satunya
adalah Adhiti, siswa sekolah menengah kelas atas sebuah sekolah asrama biara.
Yang lainnya adalah semangat seorang siswa senior di sekolah
tersebut. Adhiti dan Senior mengambil penyelidikan untuk menemukan pembunuh
sebenarnya. Mereka menggali bukti dan menemukan saksi, dan sepanjang
jalan, mereka bertemu dengan pria, wanita, dan juga roh pendendam yang mencoba
menghentikan mereka untuk menemukan kebenaran.
Pada saat yang sama, Adhiti harus mencari tahu identitas
sebenarnya dari temannya: siapa Seniornya? Ini adalah film yang selamanya akan
mengubah persepsi Anda tentang hantu.
10. The Swimmers (2014)
bercerita tentang romansa segitiga antara dua sahabat karib
Perth dan Tan yang memperebutkan cinta Ice. Namun cerita berubah saat ice
ditemukan bunuh diri di kolam renang tempat mereka biasa mandi.
Ceritanya kemudian berlanjut tentang penyebab ice mati yang
ternyata ia bunuh diri lantaran hamil dan yang menghamilinya adalah perth.
Sejak kematian ice, perth mulai dihantui oleh ice yang gentayangan karena ingin
perth mengakui perbuatannya pada tan.
nah itulah 10 film horor thailand paling menyeramkan sepanjang masa versi wowmant, sebenarnya masih banyak film horor thailand yang tak kalah seram dari beberapa film di atas. namun kami hanya merangkum 10 saja, terimakasih telah membaca. semoga bermanfaat
Post a Comment for "10 Film Horor Thailand Paling Menyeramkan Sepanjang Masa"